Sponsor Besar FIFA Desak Sepp Blatter Segera Mundur

Leave a Comment
Tuntutan agar Blatter segera mundur dari jabatannya sebagai presiden FIFA kian deras, kali ini datang dari sponsor.

Sejumlah sponsor besar FIFA, mulai dari Coca Cola, McDonald's hingga Visa telah mengajukan pemintaan resmi agar Sepp Blatter mundur dari jabatannya sebagai presiden.

Sebelumnya, otoritas keamanan Swiss melancarkan ivestigasi terhadap pria 79 tahun tersebut atas dakwaan korupsi, termasuk kasus terkini yang melibatkan presiden UEFA, Michel Platini.

Ketiga perusahaan besar tersebut mendesak Blatter untuk segera mengakhiri 17 tahun periodenya memimpin FIFA, menyusul kekacauan manajemen yang mengakibatkan rusaknya reputasi federasi sepakbola dunia tersebut.

"Setiap hari berlalu, reputasi FIFA semakin memburuk," demikian pernyataan Coca Cola dalam rilis resmi. "FIFA butuh reformasi yang komperhensif dan itu hanya bisa dilakukan melalui pendekatan independen."

Di sisi lain, pernyataan McDonald's mendambahkan: "Kejadian-kejadian yang telah terjadi dalam beberapa pekan terakhir terus menggerus reputasi FIFA dan kepercayaan publik terhadap kepemimpinan manajemen."

Hanya saja, Blatter menegaskan enggan untuk memenuhi permintaan sponsor dan bakal tetap mempertahankan jabatannya hingga presiden baru terpilih pada Februari 2016 mendatang.

Platini dan pangeran Ali sejauh ini muncul sebegai kandidat terkuat pengganti Blatter sebagai pimpinan FIFA.

tim mandiri88
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 komentar:

Post a Comment

Protected by

DMCA.com Protection Status