Sontekan Thomas Muller di babak pertama sudah cukup untuk membuat Bayern Munich semakin perkasa di puncak klasemen.
Bayern Munich sanggup memetik kemenangan rutin atas Werder Bremen di Weserstadion, Sabtu (17/10) malam WIB, dalam lanjutan Bundesliga Jerman. Gol tunggal Thomas Muller di pertengahan babak pertama sudah cukup untuk memberikan poin penuh bagi pasukan Pep Guardiola sekaligus memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen. Ini menjadi kemenangan serbasembilan bagi The Bavarians. Ya, Bayern mencatatkan rekor kemenangan ke-999 di Bundesliga dan mereka juga menorehkan rekor baru dengan menyapu bersih sembilan laga pembuka. Gol Muller di partai ini juga menandai gol kesembilannya di Bundesliga musim ini.
Babak Pertama
Bayern begitu diunggulkan di partai ini mengingat mereka sudah mencetak 39 gol dan hanya kebobolan enam kali dalam sembilan pertemuan terakhir dengan Bremen. Permainan dominan pun langsung mereka peragakan sejak kick-off. Namun, justru tuan rumah yang sanggup membuat peluang pertama di menit 13 ketika tendangan Melvyn Lorenzen, memanfaatkan serangan balik timnya, masih bisa ditangkap oleh Manuel Neuer. Bayern baru menciptakan peluang pertama di menit 22 ketika tandukan jarak dekat Robert Lewandowski menyambut umpan silang Thomas Muller masih menyamping tipis. Tak lama berselang setelah kans emas Lewandowski tersebut, Bayern mampu membuktikan kelasnya. Thiago Alcantara berhasil membaca pergerakan Muller yang bergerak diagonal di dalam kotak penalti. Penyerang internasional Jerman itu mampu mengontrol umpan Thiago sebelum menggulirkan bola ke jala Bremen untuk membawa tim tamu memimpin 1-0.
Di pertengahan babak, Bayern terus menekan tuan rumah. Sebuah tandukan dari Lewandowski menyambut sepak pojok masih bisa ditahan Felix Wiedwald. Setelahnya, tidak ada peluang berarti hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya paruh pertama.
Babak Kedua
Unggul satu gol, Bayern tetap mempertahankan performa seperti di babak pertama dengan tampil dominan dan menekan lawan secara perlahan. Di menit 53, Muller nyaris mencetak gol keduanya di partai ini ketika menyambar umpan Juan Bernat, namun bola hanya menyamping tipis dari gawang.
Tempo permainan sedikit melambat di pertengahan babak kedua. Akibatnya, Bayern sempat tertekan dan nyaris kebobolan di menit 69. Berawal dari umpan lambung Santiago Garcia yang gagal dihalau oleh Bernat, bola berhasil dikuasai oleh Anthony Ujah di area kotak penalti. Sayang, sepakan jarak dekatnya berhasil ditangkis oleh Manuel Neuer. Permainan Bremen sejatinya lebih hidup di babak kedua seiring armada Viktor Skrypnyk berani menyerang sehingga berulang kali membuat Jerome Boateng kerepotan. Namun, minimnya kreativitas dan lemahnya penyelesaian akhir membuat Bayern masih leluasa memimpin. Seperti yang ditunjukkan Ujah di menit 75 ketika sepakan jarak dekatnya masih melenceng jauh. Masuknya eks penyerang Bayern yang kembali ke Bremen di musim ini, Claudio Pizarro, tidak membuat perubahan berarti. Adapun armada Pep Guardiola juga tidak bernafsu menyerang dan terlihat puas dengan keunggulan satu gol. Hingga akhir pertandingan, skor 1-0 untuk Die Rekordmeister tetap bertahan.
Susunan Pemain :
Werder Bremen
(4-3-1-2): Wiedwald; Gebre Selassie, Lukimya, Galvez, S. Garcia; Bargfrede, Fritz (Pizarro 78'), Bartels; Junuzovic; Lorenzen (Öztunali 59'), Ujah.
Cadangan: Zetterer, F. Kroos, Sternberg, Hüsing, U. Garcia,
Bayern Munich
(4-3-3): Neuer; Rafinha (Kimmich 78'), Boateng, Alaba, Bernat; Lahm, Alonso, Thiago; Vidal (Pantovic 91'), Müller; Lewandowski.
Cadangan: Ulreich, Martinez, Costa, Kirchhoff, Gaudino.
tim mandiri88
Bayern Munich sanggup memetik kemenangan rutin atas Werder Bremen di Weserstadion, Sabtu (17/10) malam WIB, dalam lanjutan Bundesliga Jerman. Gol tunggal Thomas Muller di pertengahan babak pertama sudah cukup untuk memberikan poin penuh bagi pasukan Pep Guardiola sekaligus memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen. Ini menjadi kemenangan serbasembilan bagi The Bavarians. Ya, Bayern mencatatkan rekor kemenangan ke-999 di Bundesliga dan mereka juga menorehkan rekor baru dengan menyapu bersih sembilan laga pembuka. Gol Muller di partai ini juga menandai gol kesembilannya di Bundesliga musim ini.
Babak Pertama
Bayern begitu diunggulkan di partai ini mengingat mereka sudah mencetak 39 gol dan hanya kebobolan enam kali dalam sembilan pertemuan terakhir dengan Bremen. Permainan dominan pun langsung mereka peragakan sejak kick-off. Namun, justru tuan rumah yang sanggup membuat peluang pertama di menit 13 ketika tendangan Melvyn Lorenzen, memanfaatkan serangan balik timnya, masih bisa ditangkap oleh Manuel Neuer. Bayern baru menciptakan peluang pertama di menit 22 ketika tandukan jarak dekat Robert Lewandowski menyambut umpan silang Thomas Muller masih menyamping tipis. Tak lama berselang setelah kans emas Lewandowski tersebut, Bayern mampu membuktikan kelasnya. Thiago Alcantara berhasil membaca pergerakan Muller yang bergerak diagonal di dalam kotak penalti. Penyerang internasional Jerman itu mampu mengontrol umpan Thiago sebelum menggulirkan bola ke jala Bremen untuk membawa tim tamu memimpin 1-0.
Di pertengahan babak, Bayern terus menekan tuan rumah. Sebuah tandukan dari Lewandowski menyambut sepak pojok masih bisa ditahan Felix Wiedwald. Setelahnya, tidak ada peluang berarti hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya paruh pertama.
Babak Kedua
Unggul satu gol, Bayern tetap mempertahankan performa seperti di babak pertama dengan tampil dominan dan menekan lawan secara perlahan. Di menit 53, Muller nyaris mencetak gol keduanya di partai ini ketika menyambar umpan Juan Bernat, namun bola hanya menyamping tipis dari gawang.
Tempo permainan sedikit melambat di pertengahan babak kedua. Akibatnya, Bayern sempat tertekan dan nyaris kebobolan di menit 69. Berawal dari umpan lambung Santiago Garcia yang gagal dihalau oleh Bernat, bola berhasil dikuasai oleh Anthony Ujah di area kotak penalti. Sayang, sepakan jarak dekatnya berhasil ditangkis oleh Manuel Neuer. Permainan Bremen sejatinya lebih hidup di babak kedua seiring armada Viktor Skrypnyk berani menyerang sehingga berulang kali membuat Jerome Boateng kerepotan. Namun, minimnya kreativitas dan lemahnya penyelesaian akhir membuat Bayern masih leluasa memimpin. Seperti yang ditunjukkan Ujah di menit 75 ketika sepakan jarak dekatnya masih melenceng jauh. Masuknya eks penyerang Bayern yang kembali ke Bremen di musim ini, Claudio Pizarro, tidak membuat perubahan berarti. Adapun armada Pep Guardiola juga tidak bernafsu menyerang dan terlihat puas dengan keunggulan satu gol. Hingga akhir pertandingan, skor 1-0 untuk Die Rekordmeister tetap bertahan.
Susunan Pemain :
Werder Bremen
(4-3-1-2): Wiedwald; Gebre Selassie, Lukimya, Galvez, S. Garcia; Bargfrede, Fritz (Pizarro 78'), Bartels; Junuzovic; Lorenzen (Öztunali 59'), Ujah.
Cadangan: Zetterer, F. Kroos, Sternberg, Hüsing, U. Garcia,
Bayern Munich
(4-3-3): Neuer; Rafinha (Kimmich 78'), Boateng, Alaba, Bernat; Lahm, Alonso, Thiago; Vidal (Pantovic 91'), Müller; Lewandowski.
Cadangan: Ulreich, Martinez, Costa, Kirchhoff, Gaudino.
tim mandiri88
0 komentar:
Post a Comment